Kesehatan

Jaga Kebersihan dan Kesehatan di Musim Hujan, Warga Sumenep Diimbau untuk Waspada

1105
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes P2KB Kabupaten Sumenep, Achmad Syamsuri, S.Kep Ns., MH.

BeritaSumenep – Memasuki musim penghujan, masyarakat Kabupaten Sumenep diingatkan untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan diri. Hal ini bertujuan untuk mencegah munculnya berbagai penyakit yang sering terjadi akibat kondisi cuaca dan genangan air, seperti demam berdarah dengue (DBD) dan diare.

Imbauan tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan KB (Dinkes P2KB), melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes P2KB Kabupaten Sumenep, Achmad Syamsuri, S.Kep Ns., MH.

Ia mengingatkan masyarakat untuk segera bertindak jika mengalami gejala demam atau gangguan kesehatan lainnya.

“Tetap waspada dan lakukan antisipasi sedini mungkin. Jika ada gejala demam, segera periksakan diri ke fasilitas kesehatan (faskes) terdekat,” ujar Achmad Syamsuri, Senin (6/12/2024).

Pihaknya juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, dengan melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) secara rutin.

“Pastikan rumah dan lingkungan sekitar bersih. Jangan menumpuk pakaian bekas di gantungan, buka jendela setiap pagi untuk sirkulasi udara, dan hindari tidur pada jam 9-11 pagi, karena nyamuk Aedes aegypti aktif menggigit pada jam tersebut,” jelasnya.

Selain itu, masyarakat diminta untuk berkoordinasi dengan kepala desa atau Lurah jika diperlukan tindakan pengasapan (fogging) di lingkungan setempat.

“Tim dari puskesmas siap melakukan pengasapan setelah ada koordinasi dengan kepala desa atau lurah,” tambahnya.

Di sisi lain, menjaga daya tahan tubuh juga menjadi perhatian utama selama musim penghujan. Masyarakat diimbau untuk mengonsumsi makanan bergizi, cukup istirahat, dan rutin berolahraga. Langkah-langkah ini dinilai efektif untuk mengurangi risiko terkena penyakit yang mudah menular saat cuaca tidak menentu.

Pria yang pernah menjabat sebagai berharap masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya kebersihan dan kesehatan, terutama di musim penghujan.

“Dengan kerja sama semua pihak, kita dapat meminimalkan dampak penyakit di musim hujan dan menjaga kesehatan masyarakat secara keseluruhan,” pungkasnya.

Exit mobile version